LPM IAIN Cirebon 2021 – Pada dua hari ini, Rabu-Kamis, 13-14 Oktober 2021, Lembaga Penjaminan Mutur (LPM) Melakukan Pendampingan Asasmen Lapangan (AL) terhadap Jurusan Ekonomi Syariah (Ekos) FSEI IAIN Cirebon. AL ini dilakukan secara online oleh 2 asesor BAN-PT yakni Prof. Dr. Akhmad Mujahidin, M.Ag dan Prof. Dr. Yadi Janwari, MA.

Acara ini dibuka oleh Rektor IAIN Sykeh Nurjati Cirebon Dr. H. Sumanta, MAg, dan diampingi oleh 3 person dari LPM, yakni Ketua LPM Dr. H. Ayus Ahmad Yusuf, S.E., M.Si, Sekretaris LPM, Toheri, M.Pd, dan Kapus Audit Mutu, Muhsin Riyadi, MA. Sementara itu dari FSEI dan Jurusan Ekos yang hadir adalah Dekan FSEI, Dr. H. Aan Jaelani, M.Ag didampingi oleh Wadek 1, Wadek 2, dan Wadek 3, serta Kajur dan Sekjur Ekos ditambah perwakilan mahasiswa.

Selain itu dalam acara ini juga dihadir para utusan dari stake holder yakni dari Laboratorium Perbankan Syariah, Laboratorium Peradilan Agama, Tax Center, Mini Bank, Galeri Investasi Bursa Efek Indonesia (GISBEI), Family Center Mediation, Pusat Konsultasi dan Bantuan Hukum (PKBH), Laboratorium Ilmu Falaq, Bank Syariah Indonesia (BSI) Corner, Bank Indonesia Corner, Koperasi Harapan Sejahtera, Pusat Studi Hukum, Pusat Studi Ekonomi dan Kebijakan Daerah, dan Mini Market HS Coop. Pusat Teknologi Informasi dan Pangkalan Data (PTIPD) pada kesempatan ini membantu suksesnya koneksi jaringan dalam AL daring ini.

Agenda AL Jurusan Ekos FSEI IAIN Cirebon
Adapun agenda acara secara rinci bisa disimak sebagai berikut:
Hari Pertama:
Waktu Pelaksanaan | Sesi | Agenda | Pihak yang terlibat |
08.00 – 08.15 | Pembukaan asesmen | Pembukaan asesmen, pengenalan panel asesor, pembacaan dan penandatanganan Pernyataan Asesmen Lapangan. | Asesor, Pimpinan perguruan tinggi, Undangan |
08.15 – 09.45 | Sesi dengan Pimpinan PT | Konfirmasi terkait: kebijakan makro pengembangan institusi, sistem tatapamong, sistem pengelolaan, capaian institusi yang dilaporkan, dan rencana pengembangan perguruan tinggi. | Pimpinan dan Senat perguruan tinggi |
09.45 – 11.00 | Konfirmasi Data LKPT / Excel data PT | Penetapan data LKPT final yang akan dijadikan dasar penilaian butir kuantitatif | Pimpinan perguruan tinggi, Lembaga Penjaminan Mutu (Lembaga/fungsi Sejenis), Tim Akreditasi, Pengelola Sistem Informasi |
11.00 – 12.00 | Sesi dengan Pelaksana Penjaminan Mutu Internal | Konfirmasi pelaksanaan, hasil dan efektivitas SPMI yang meliputi seluruh siklus PPEPP. Pengecekan dokumen standar, manual, instrument/tools, laporan berkala dan bukti tindak lanjut hasil SPMI. | LPM (atau lembaga/fungsi sejenis) |
12.00 – 13.00 | Isoma | Isoma | Isoma |
13.00 – 14.30 | Sesi dengan Tim Akreditasi | Konfirmasi data dan informasi dalam Laporan Evaluasi Diri (LED) / Buku III | Tim Akreditasi |
14.30 – 15.30 | Sesi dengan (middle) Manajemen PT | Konfirmasi aspek yang terkait dengan pelaksanaan pengelolaan perguruan tinggi untuk area fungsional: program akademik (tridharma) dan pengelolaan sumberdaya (SDM, keuangan, aset dan fasilitas, serta sistem informasi); | Dekan, Ketua Lembaga, Kepala Biro, Direktur, Bagian (atau pejabat setingkat yang terkait) |
15.30 – 16.30 | Sesi dengan alumni dan pengguna eksternal | Konfirmasi terkait keterlibatan, harapan, kepuasan dan masukan dari stakeholders external terkait luaran perguruan tinggi | Pemerintah, masyarakat, pihak swasta, dan alumni |

Hari ke 2:
Waktu Pelaksanaan | Sesi | Agenda | Pihak yang terlibat |
08.00 – 09.00 | Sesi dengan dosen | Konfirmasi kinerja, keterlibatan, pelayanan, dan kepuasan dosen | Dosen |
09.00 – 10.00 | Sesi dengan Tenaga Kependidikan | Konfirmasi kinerja, keterlibatan, pelayanan, dan kepuasan tenaga kependidikan | Tenaga Kependidikan |
10.00 – 11.00 | Sesi dengan mahasiswa | Konfirmasi keterlibatan, prestasi, pelayanan, dan kepuasan mahasiswa | Mahasiswa |
11.00 – 13.00 | Kerja mandiri Tim asesor | Penyiapan draft berita acara dan rekomendasi hasil akreditasi | Panel Asesor |
13.00 – 15.00 | Penyampaian feed back dan penandatangan Berita Acara AL | Penyampaian Berita Acara ke Pimpinan Perguruan Tinggi dan Pengecekkan Berita Acara asesmen lapangan oleh pimpinan perguruan tinggi | Panel Asesor, Pimpinan perguruan tinggi, dan Tim Akreditasi |
15.00 – 15.30 | Wrap Up | Penandatanganan Berita Acara Asesmen Lapangan dan Penyampaian Rekomendasi Hasil Akreditasi ke perguruan tinggi. | Panel Asesor, Pimpinan perguruan tinggi, Undangan |

Dalam rilis yang diberikan oleh Asesor, terdapat beberapa kelebihan dan kekurangan yang ditemukan ketika melakukan asasmen lapangan ini. Diantaranya adalah bahwa jurusan Ekos sudah banyak memiliki dokumen kelengkapan, borang, namun dokumen tersebut belum semuanya terkirim dan terdistribusikan. Sehingga asesor memberi waktu kepada jurusan untuk menyusun dan mengurum ulang dokumen tersebut. Selain itu, jurusan Ekos merupakan jurusan baru, sehingga belum mempunyai lulusan.
Semoga mendapatkan hasil terbaik!