Lembaga Penjaminan Mutu kembali mengadakan Rapat Tinjauan Manajemen (RTM) yang bertajuk TALK LESS and Show The DATA MORE with IT, kegiatan ini dilaksanakan pada hari Selasa-Rabu, 21-22 November 2023 bertempat di Lt.3 Gedung Rektorat dan Lt.3 Gedung J. Kegiatan ini merupakan bagian dari siklus PPEPP, dan seperti tahun sebelumnya dilakukan Pasca kegiatan Audit Mutu Internal yang diselenggarakan pada buklan sebelumnya.

Kegiatan ini dihadiri oleh segenap pimpinan unit yang ada dilingkungan IAIN Syekh Nurjati Cirebon.

Selanjutnya, Rektor IAIN Syekh Nurjati menyampaikan,
Apa yang sudah direncanakan semoga bisa dilaksanakan. Program itu mesti dilaksanakan dan ada hasil. Garis besar terkait transformasi
- Infrastruktur digital
- Platform pembelajaran
- Keamanan siber
- Kapasitas SDM
- Kolaborasi internasional
- Kemitraan publik-swasta dan kolaborasi internasional
Partisipaso bersama dalam bekerja dan kolaborasi menjadi kultur dalam bekerja. Beberapa langkah telah dilakukan seperti penguatan dan jaringan.
Perlu segera dibentuk tim-tim kontent kreatif, dan bahan ajar digital. Tahun 2024, segera dosen yang sudah dilatih memberikan pelatihan bagi yang belum, dan perlu segera dibuat bahan-bahan ajar digital dalam rangka menyongsong siber university. Banyak model LMS hampir sama yang membedakan adalah konten-konten yang disematkan dalam LMS.
Apa yang sudah direncanakan dalam rangka meningkatkan pendapatan dan unit-unit usaha. Kedepan mesti berpikir untuk setiap unit mendapatkan pendapatan.
Siber dan BLU menjadi mindset dan culture kita bersama. Bagaimana mendigitalisasikan kontent-konten dalam Mahad, PPB dan lain-lainnya perlu optimalisasi. Program magang akan baik apabila dilakukan dalam internal,
Optimalisasi asset mesti difahami Bersama dalam rngka peningkatan kecepatan layanan dan ketepatan layanan. Perlu dirintis daya jual internasional. Identifikasi peningkatan akreditasi unggul untuk prodi-prodi yang sudah B atau Baik Sekali. - Materi RTM
- Undangan RTM